JAKARTA - Bertempat di lantai 3 loket 21 dan 22 Mal Pelayanan Publik (MPP), Jalan HR Rasuna Said, Direktorat Jenderal Administrasi Hukum Umum (Dirjen AHU) siap memberikan pelayanan langsung kepada masyarakat yang terintegrasi dengan pelayanan dari lemabaga lainnya.
Sekretaris Direktorat Jenderal AHU (Sesditjen AHU), Agus Nugroho Yusup mengatakan pelayanan AHU yang ada di MPP sama seperti di aplikasi AHU online. Namun, kata dia, pelayanan AHU di MPP bisa langsung mendapatkan pengarahan dari petugas.
"Pada pelayanan AHU di MPP akan dibuka pada Senin sampai Jumat dari pukul 08.00 sampai 16.00 WIB. Disana akan ada dua orang pegawai AHU yang siap memberikan pelayanan kepada masyarakat," kata Agus, Kamis (12/10/2016).
Dia menjelaskan pelayanan AHU dan pelayanan keimigrasian dari Ditjen Imigrasi merupakan permintaan dari Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat kepada Kemenkumham yang menginginkan adanya pelayanan satu atap terintegrasi antara pusat dan daerah.
"Adanya MPP ini, layanan AHU dengan layanan lain baik dari pusat dan daerah menjadi terintegrasi. Kami berharap masyarakat bisa memanfaatkannya dengan baik," ujarnya.
Sementara, Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat dalam pembukaannya menyampaikan inovasi MPP merupakan barometer bagi daerah lain untuk meningkatkan pelayanan publik kepada masyarakat.
"Kita terus sempurnakan sistem dan integrasikan pelayanan antara pemerintah pusat dan pemerintah daerah," ungkapnya.
Lebih jauh, dia menambahkan pelayanan di MPP akan terus ditingkat dengan berbagai pelayanan lainnya untuk memudahkan masyarakat tanpa melalui birokrasi yang berbelit. Setidaknya 340 layanan dapat dilakukan di MPP.
Dalam peresmian hadir Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi ( Menpan RB) Asman Abnur, Menteri Hukum dan HAM Yassona H Laoly dan Menteri Agraria dan Tata Ruang Sofyan Djalil.
Berikut unit layanan yang ada di MPP:
1. Direktorat Jenderal Pajak
2. Direktorat Bea dan Cukai
3. Direktorat Jenderal Imigrasi
4. Direktorat Jenderal Administrasi Hukum Umum
5. Badan Koordinasi Penanaman Modal RI
6. Kanwil BPN Provinsi DKI Jakarta
7. Kepolisian Negara Republik Indonesia Daerah Metro Jaya
8. Badan Pajak dan Retribusi Daerah Provinsi DKI Jakarta
9. Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Provinsi DKI
10. Jasa Raharja
11. BPJS Kesehatan
12. BPJS Ketenagakerjaan Kanwil DKI Jakarta
13. PT PLN (persero) Distribusi Jakarta Raya
14. Bank DKI
Selain itu, mal ini juga dilengkapi Antar Jemput lzin Bermotor (AJIB), Mobil AJIB, Tanya PTSP 1500-164, Antrean Online, Tanda Tangan Elektronik, jasa arsitek gratis untuk bangunan rumah tinggal dengan luas di bawah 200 meter.